demam pada bayi |
Mungkin anda tertarik membaca ini
Cara Menyembuhkan Penyakit Sinusitis
Penyebab dan Cara Mengatasi Bau Mulut
Penyebab dan 5 Cara Menghilangkan Karang Gigi Secara Alami
Pengertian demam
Demam adalah suatu kondisi dimana suhu tubuh diatas normal. Demam merupakan respon normal tubuh terhadap infeksi. Suhu tubuh orang dewasa rata-rata < 37ºC. Sedangkan anak usia dibawah 12 tahun 36ºC - 38ºC.Suhu tubuh yang berada di atas taraf normal 37ºC menunjukkan adanya demam, umumnya penyebabnya adalah infeksi. Suhu demam yang tidak terlalu tinggi biasanya tidak berbahaya. Tapi suhu tubuh diatas 40ºC bisa berbahaya, terutama bagi bayi dan anak kecil.
demam pada anak |
Tanda-tanda demam
demam pada balita |
- Suhu tubuh diatas 38ºC. Cek suhu tubuh pasien dengan menggunakan thermometer, jangan menggunakan tangan karena hasilnya sangat subjetif sehingga tidak akurat.
- Wajah pucat, lemas, perasaan kedinginan dan kulit merinding
- Menggigil dengan gigi gemeletuk
- Kulit panas dan merah
Penyebab demam
Mengatasi demam harus tau penyebabnya juga dong, beberapa penyebab demam seperti infeksi, tertular virus orang lain, sistem imun kurang kuat, reaksi obat dan pada anak-anak, imunisasi dan tumbuh gigi juga dapat menyebabkan demam.Akibat Demam
Selain merasakan panas, pusing, dan sakit, demam juga bisa mengakibatkan hal-hal berikut ini :- Dehidrasi adalah suatu kondisi kekurangan cairan, terjadi jika cairan yang dikeluarkan tubuh melebihi cairan yang masuk.
- Kejang demam adalah suatu bangkitan kejang yang terjadi pada kenaikan suhu tubuh (suhu rectal > 38º C yang disebabkan oleh suatu proses ekstrakkranial.
- Halusinasi, bisa berupa mimpi dengan keadaan antara sadar dan tidak sadar.
minum obat atasi demam |
Cara Mengatasi Demam
Mengatasi demam tidak boleh sembarangan, perlu ada tips-tips yang benar-benar terbukti bermanfaat agar demam pasien tidak bertambah parah. Hindari kepercayaan pada mitos-mitos yang tidak benar adanya. Berikut adalah beberapa cara mengatasi demam yang sudah terbukti ampuh :Menyeka tubuh dan kompres
Usap seluruh permukaan tubuh dengan handuk dan air hangat untuk melancarkan sirkulasi darah dan membuka pori-pori kulit, sehingga memberi kesempatan agar panas tubuh keluar ke lingkungan. Anda juga bisa mengompres pasien, namun ingat, jangan menggunakan air dingin, air es maupun alcohol. Cukup kompres dengan air hangat saja.
Pakaian nyaman
Hindari menggunakan pakaian berlapis-lapis dan selimut tebal karena dapat menghalangi panas tubuh yang akan keluar. Cukup pakai pakaian yang menyerap keringat (katun). Pakailah kaos kaki karena kaki yang dingin adalah sumber penyakit. Segera ganti pakaian bila basah karena keringat.
Ruang perawatan nyaman
Ruangan dimana pasien demam berapa harus dengan ventilasi yang baik, dimana udara dapat keluar masuk dengan teratur.
Makan makanan bergizi
Cara yang paling ampuh melawan penyakit adalah dengan makanan. Saat kita demam, tentunya diet yang akan diberikan adalah TETP atau Tinggi Energi Tinggi Protein. Walaupun nafsu makan sedang berkurang, namun jangan sampai tidak makan ya. Pilih makanan yang gampang dicerna, usahakan yang berkuah agar kita merasa segar.
Banyak minum
Untuk menghindari dehidrasi usahakan untuk banyak minum, baik itu air mineral, jus buah, susu air kelapa, dll. Panas tubuh akan dikeluarkan melalui air seni atau keringat.
Minum madu
Madu asli memiliki daya antiseptic, kandungan vitamin C tinggi serta anti radang dan pendarahan.Madu juga sumber energi yang baik saat pasien tidak nafsu makan.
Banyak istirahat
Dengan beristirahat kita dapat memberi kesempatan tubuh untuk melawan virus dengan efisien. Kurangi aktifitas dan tinggalkan pekerjaan. Olahraga baik untuk kesehatan, namun berolahraga saat demam bukanlah pilihan yang baik.
Cek darah
Mungkin terdengar berlebihan, namun ada baiknya jika demam tidak turun-turun, kita waspada terhadap kemungkinan penyakit demam berdarah. Mencegah lebih baik daripada mengobati bukan?
anak sehat ceria |
Apabila semua cara sudah dilakukan namun tidak ada perkembangan, gunakan obat penurun panas. Obat yang paling aman adalah paracetamol, asal digunakan sesuai anjutran. Namun demi kesembuhan pasien lebih baik konsultasikan ke dokter terlebih dahulu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar