Jagi begini penjelasannya singkatnya guys, seperti yang kalian semua tau, jerawat itu nyebelin banget kan, udah kecil, sakit, jelek lagi, apalagi kalo di wajah. Huh, bisa bikin bête banget seharian. Tapi selain di wajah, jerawat juga bisa lho muncul di belakang tubuh kita! Leher, punggung, maupun pantat bisa lho jadi sarang tumbuhnya jerawat. Nah, jerawat kayak gini ini biasanya disebut bacne a.k.a back acne. Dan walaupun tumbuhnya di punggung guys, rasanya tetep sama seperti waktu tumbuh di wajah, kecil, sakit, jelek! Hihi.
Penyebab jerawat di punggung
Nah, terus kenapa bisa ada jerawat di punggung kita??Jadi penyebab jerawat ada di punggung itu bermacam-macam guys, diantaranya yaitu :
- Karena tingginya produksi kelenjar minyak di kulit alias keringat berlebih
- Karena kurang menjaga kebersihan diri
- Karena pakaian yang terlalu ketat, rangkap banyak, dan bahan kurang bagus (tidak menyerap keringat)
- Karena ada gangguan proses pengelupasan lapisan kulit luar
- Gaya hidup yang tidak sehat
- Stress
Nah, udah tau kan apa aja penyebab jerawat di punggung? Ternyata jarang mandi juga menjadi salah satu faktor guys! Kenapa? Karena dalam kondisi tubuh yang kotor, lembap dan berkeringat, kuman jadi lebih mudah berkembang biak. Sekarang kita lanjut ke tips-tips yang bisa kita lakukan untuk mengatasinya yuk!
Tips cara mengatasi jerawat di punggung
Jadi, apa yang mesti dilakukan untuk mengatasi jerawat di punggung?Untuk mengatasi jerawat di punggung, bisa dilakukan dengan beberapa cara, yuk disimak baik-baik!
- Oleskan krim benzoil peroksida 10% dan asam salisil guys, tapi ingat, ini berlaku jika jerawat masih tergolong ringan. Tapi kalau sudah tergolong berat, saya sarankan sih supaya kamu berkonsultasi dengan dokter.
- Mandi yang rutin guys, terutama setelah beraktifitas atau berkeringat. Sabunnya gimana? Pakai sabun biasa sudah efektif untuk membunuh kuman kok.
- Yang rutin ganti baju ya guys jika sudah terasa lembap dan berkeringat,baik baju luar maupun baju yang dalam ya. Jangan lupa pakai baju yang longgar, agar tidak bergesekan dengan jerawat. Dan usahakan baju terbuat dari bahan yang lembut dan menyerap keringat ya guys, semacam katun gitu.
- Jangan memegang/memencer jerawat guys, haram hukumnya! Kenapa? Karena bisa meninggalkan bekas/noda hitam serta bisa menyebabkan infeksi. Jadi walaupun udah gemes banget pengen mencet itu jerawat, tahan ya guys! Lebih baik biarkan pecah/menghilang sendiri, sehingga kemungkinan untuk menjadi berbekas/noda hitam sangat minimal.
- Gunakan body cream atau body lotion guys, atau jika kegiatan kalian langsung dibawah sinar matahari, gunakan sunblock ya, agar kelembapan kulit terjaga.
- Sekali waktu bisa juga lho kalian mandi menggunakan air rebusan daun sirih, gunakan saat suhunya hangat-hangat kuku, cara ini dipercaya dapat membantu mengatasi bakteri penyebab jerawat lho.
- Guys, kalian suka luluran? Untuk mengatasi jerawat di punggung, kita bisa membuat lulur sendiri lho. Gimana caranya? Kita tinggal buat aja jus timun dan putih telur. Setelah jadi, oleskan di punggung dan biarkan selama 15 menit, lalu bersihkan. Cara ini bisa dipakai 2-3 kali seminggu ya. Hemat dan praktis ya!
- Jangan lupa untuk mengurangi makanan yang banyak mengandung kalori tinggi ya. Kalori tinggi umumnya didapat dari makanan yang berlemak dan kolesterol tinggi. Jadi untuk makan telur, produk susu, gula, dll harap dibatasi dulu ya guys! Perbanyak makan sayur dan buah, terutama yang mengandung antioksidan.
- Dan so pasti, olahraganya jangan sampe ketinggalan ya guys!
Oiya guys, karena penyebab jerawat di punggung bisa macam-macam, maka pengobatannya juga bisa berbeda-beda tiap orang. Kalau memang jerawatnya sudah parah, saya sarankan sih langsung pergi ke dokter kulit aja ya guys. Ingat, keselamatan tetap nomor 1!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar