Jumat, 11 April 2014

Pertolongan Pertama Menyembuhkan Sinusitis

Pertolongan pertama menyembuhkan sinusitis merupakan langkah awal apabila terjadi sinusitis dan apabila tindakan pencegahan penyakit sinusitis tidak lagi berhasil. Sebagai informasi kami telah menulis cara mencegah sinusitis. Sinusitis merupakan peradangan pada daerah sinus paranasal (sinus yang terdapat pada rongga tulang hidung).

pertolongan pertama


Beberapa tempat rongga sinus yang bisa terjadi sinusitis, seperti sinus frontal, sinus etmoidal, sinus sfenoid, dan sinus maxilla. Sinusitis dapat terjadi pada beberapa bagian area sinus biasa disebut multisinusitis, sedangkan bila mengenai keseluruhan area sinus disebut pansinusitis.

Penyebab terjadinya sinusitis

Berikut ini beberapa penyebab terjadinya sinusitis, yakni :

  1. Penyebab paling umum sinusitis adalah virus, bakteri, atau jamur yang diantaranya adalah Haemophillus Influenzae dan Streptococcus Pnemoniae.
  2. Rinitis alergi yaitu alergi yang terjadi karena alergi terhadap debu dalam rumah ataupun diluar rumah seperti dalam penggunaan karpet, alergi bulu binatang peliharaan seperti kucing, kelinci, dan lainnya.
  3. Udara terlalu dingin atau kering.
  4. Polusi lingkungan seperti asap kendaraan, udara kotor, dan lainnya.
  5. Adanya obstruksi (penyumbatan) area sinus seperti adanya deviasi septum, polip, atau adanya benda asing pada rongga sinus.


Gejala awal sinusitis

Pertolongan pertama menyembuhkan sinusitis perlu dilakukan apabila terjadi gejala-gejala awal berikut ini, seperti :
  1. Gejala awal yang dapat ditemui pada penderita sinusitis biasanya didahului oleh infeksi saluran pernafasan atas, berupa batuk dan pilek lebih dari 7 hari.
  2. Demam.
  3. Hidung tersumbat.
  4. Ingus kental, kadang berbau dan mengalir ke area nasofaring.
  5. Sakit kepala yang lebih berat terasa pada pagi hari.
  6. Nyeri pada area sinusitis.
  7. Bersin terus-menerus


Gejala nyeri sinusitis pada area sinus dapat dibedakan berdasarkan letak terjadinya, seperti :
  1. Sinusitis Frontal, nyeri dapat dirasakan di daerah sekitar dahi atau terasa di seluruh kepala.
  2. Sinusitis Etmoid, nyeri terasa di sekitar pangkal hidung dan kantus medius. Terkadang bola mata terasa nyeri terutama ketika mata sedang bergerak.
  3. Sinusitis Sfenoid, rasa nyeri terasa pada area sfenoid.
  4. Sinusitis Maksilla, yaitu nyeri di bawah kelopak mata, terkadang terasa hingga ke daerah gigi.

sinusitis pertolongan pertama

Pertolongan pertama untuk menyembuhkan sinusitis

Hal-hal yang perlu dilakukan jika terdapat beberapa gejala awal sinusitis telah terjadi seperti timbulnya nyeri area sinus, demam, rinitis alergi, serta rasa lesu. Dapat dilakukan beberapa tindakan pertama menyembuhkan sinusitis yang bisa dilakukan di rumah, seperti :
  1. Kompres menggunakan air hangat area sinus dengan menggunakan alat bantu berupa kain atau handuk kecil yang direndam air hangat dan diletakkan pada area hidung.
  2. Gunakan masker ketika bersin berulang akibat terpapar debu, bulu binatang peliharaan, ataupun ketika sedang berada di tempat yang berpolusi udara, hal ini menandakan telah terjadi rinitis alergi.
  3. Minum air hangat, dengan air hangat diharapkan dapat membuka area sinus yang tersumbat melalui rongga mulut menuju rongga hidung.
  4. Segerakan berhenti merokok untuk menghindari iritasi area sinus yang berkelanjutan.
  5. Istirahat yang cukup dengan tidur sebaiknya 8 jam sehari, hal ini dilakukan untuk mengembalikan kesegaran tubuh dan menghindari tubuh terasa lesu.
  6. Makan-makanan bergizi disertai dengan makan buah-buahan terutama yang mengandung vitamin C.
  7. Gunakan pakaian hangat seperti sweater ataupun jaket setiap kali sedang berada di daerah dingin, khususnya area hidung dapat memakai syal yang bisa digunakan untuk menghangatkan daerah leher dan hidung.


Jika gejala sinusitis terasa sangat mengganggu kenyamanan dalam melakukan aktifitas sehari-hari, sebaiknya disarankan untuk segera memeriksakan diri ke dokter untuk menindak lanjuti pemeriksaan dan pengobatan terapi sinusitis. Demikian informasi yang dapat disampaikan perihal cara pertolongan pertama menyembuhkan sinusitis.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar